Sawadhe khaa :D Gak kebayang bisa suka sama movie thailand yang satu ini, apalagi aku memang bukan penggemar Film Thailand tapi untuk film Thailand yang satu ini 2 thumbs up lahh pokoknya.
Film ini terinspirasi dari kisah nyata seorang pengusaha muda bernama Top Aitthipat Kulapongvanich yang diperankan oleh peach pachara Chirathivat . pada awalnya top adalah seorang maniak game yang tidak terlalu tertarik dengan dunia pendidikan, pada usianya yang sangat belia dari kegemaran bermain game online tersebut ia melakukan transaksi penjualan senjata di game onlinenya. dari hasil penjualan senjata di game online tersebut top mampu membeli mobil mewah dan benda yang ia inginkan seperti komputer model terbaru. mulai dari sana ia jadi hidup mandiri dan berprinsip untuk tidak bergantung lagi pada kedua orang tuanya.