Hukum tarik menarik

Kalian percaya kah dengan hukum tarik menarik ?

Aku sangat mempercayai itu, bagiku semua yang ada dibumi ini memiliki hukum tarik menarik. Bumi saja memiliki sifat gravitasi apalagi manusia ?

Saat benda jatuh ia tak akan keatas namun kebawah karena ada sistem tarik menarik antara bumi dengan benda itu. Nah sama seperti pikiran kita. sadar atau tidak, saat kau menyukai seseorang kita akan lebih banyak berfikir tentang dia, dialam bawah sadar tanpa kau sadari hanya dia, itu yang menyebabkan kau sangat refleks dan radarmu mudah membaca sesorang yang kau suka itu saat ia berada didekatmu.

Dulu saat SMA saya pernah suka sama seseorang dan entah mengapa disetiap aku memalingkan wajah pasti selalu ada dia di setiap pandanganku. memang orangnya ga bisa diem dan sering mondar mandir tapi itu malah bikin aku GR dan ngerasa tuh orang kok jadi semakin dekat dengan kehidupanku ya ? Jangan2 dia jodohku *halaah* perasaan itu sekarang sudah sirna dan aku ngerti kenapa dulu radar dan insting aku cepet banget saat orang itu berada didekatku. itu karena aku memfokuskan diriku padanya. 

Jadi ibaratnya saat kita tak menyukai seseorang meski ia hadir dihadapan kita, kita ga akan pernah sadar dan mengabaikannya namun saat kita menyukainya otak mencerna rasa suka dan membuat insting dan radar kita itu menjadi semakin tajam. Ketika kita fokus pada sesuatu sebenarnya kita sedang memanggil sesuatu itu untuk hadir dalam hidup kita. 

Begitu juga impian, saat kau terus menggenggam mimpimu misal suatu saat nanti ingin jadi entrepreneur, penulis atau suatu saat nanti ingin pergi kesuatu tempat seperti mekah, kelliling Indonesia, Jepang, Paris maka kau pasti akan selalu memikirkannya dan instingmu itu akan semakin tajam dan mernarik hal-hal yang kita fokuskan itu menjadi semakin dekat.

Aku akan menutup note ini dengan quote dari andrea hirata pada novel edensor : 
"Bermimpilah sampai tuhan memeluk mimpimu" :)

0 comments:

Posting Komentar

Foto Saya
yume_no_hikari
Many things in this world we don't know, starting to find out, and look from different point of view.
Lihat profil lengkapku